Ekspos koordinasi aparat pemeriksa dengan penegak hukum


Created At : 2015-03-28 01:48:56 Oleh : Berita / Artikel Dibaca : 437

Kegiatan ekspos dan sharing diselenggarakan di ruang rapat Inspektorat Kabupaten Magelang pada tanggal 27 Maret 2015. Adapun kegiatan dimaksud membahas mengenai permintaan keterangan sejumlah Pejabat Fungsional auditor dan Pejabat Fungsional Pengawas Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan di Daerah (JFP2UPD) Inspektorat Kabupaten Magelang seputar tugas dan fungsi pemeriksaan dan pengawasan keuangan didaerah oleh aparat penegak hukum dalam hal ini Kejaksaan dan Kepolisian.

Pemenuhan permintaan keterangan tersebut penting dalam rangka meningkatkan koordinasi antar aparat pemeriksa/pengawasan dengan penegak hukum agar diperoleh pemahaman yang sama demi kelancaran penanganan sebuah kasus, baik yang dikembangkan dari hasil pemeriksaan maupun  dari pengaduan masyarakat.

Hubungan koordinasi dan komunikasi antara Inspektorat dengan aparat penegak hukum selama ini telah berjalan dengan baik. Inspektorat dalam melakukan pemeriksaan maupun pembinaan terhadap obyek pemeriksaan di setiap SKPD  selalu mengutamakan tindakan preventif. Namun demikian, Inspektorat juga memiliki peran represif seperti pemberian keterangan seputar kerugian keuangan negara dan Daerah , yang merupakan pemenuhan dari permintaan aparat penegak hukum. 

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara